4 Miss World Paling Kontroversial 
4 Miss World Paling Kontroversial - Panggung  kontes kecantikan selalu menjadi sorotan publik. Di balik kecantikan  para kontesta, ada sejumlah cerita yang menarik perhatian. Mulai dari  cerita sedih hingga yang mengejutkan.
Cerita kematian model asal  Brasil, Mariana Bridi da Costa, misalnya. Ia meninggal saat berjuang  mewakili negaranya di Miss World. Sebelum meninggal, Bridi sempat  menjalani operasi amputasi tangan kaki.
Namun, tak hanya Brindi yang  menjadi perhatian. Berikut 4 Miss World Paling Kontroversial, dikutip dariTelegraph.
Marjorie Wallace
Ia warga Amerika Serikat yang  menang di ajang Miss World 1973. Tapi, tiga bulan setelah dinobatkan  jadi Ratu Dunia, gelarnya dicabut lantaran berkencan dengan terlalu  banyak pria, termasuk di antaranya selebriti Tom Jones.
Dia bahkan sempat membuat  pernyataan, "Sebagai Miss World saya bisa bercinta dengan pria yang saya  pilih." Komite Miss World menilai Wallacet gagal mengemban tugas  sebagai Miss World. Setelah kehilangan mahkota, Wallace melanjutkan  karier menjadi presenter televisi.
Gabriela Brum
 Miss Jerman ini menyandang gelar  terpendek dalam sejarah Miss World. Dia mengundurkan diri hanya dalam  waktu 18 jam setelah dinobatkan menjadi Miss World pada 1980.
Pemegang mahkota kecantikan ini  terjegal skandal kasus foto telanjang. Setelah kasus ini menjadi  perhatian dunia, dia pindah ke Amerika Serikat. Di sana, dia nekat  menjadi model telanjang lagi. Kali ini untuk majalah Playboy.
Lili Chen
 Penyanyi dan aktris dari Provinsi  Sichuan ini berharap menjadi orang pertama China yang memenangi kontes  Miss Universe tahun 2004. Tetapi permohonannya ditolak oleh pejabat  kompetisi China karena dia seorang transeksual.
Padahal, sebelumnya Lili Chen telah mengikuti berbagai kontes kecantikan di China dan tidak ada masalah.
Lesley Langley
 Miss Inggris ini memenangkan  gelar Miss World pada tahun 1965. Tapi kemudian publik di Inggris  tersinggung setelah foto bugil Lesley tersebar di media.
Dia mengakui foto-foto bugil itu  diambil sebelum dia mengikuti kontes kecantikan. Sekarang, dia bekerja  sebagai resepsionis di tempat perawatan gigi di kota kelahirannya
Nah, itulah 4 Miss World Paling Kontroversial semoga menambah wawasan anda tentang artikel 4 Miss World Paling Kontroversial 


No comments:
Post a Comment